Patch Translasi untuk Team Buddies (PS1)


     Team Buddies adalah game aksi strategi dari Psygnosis, yang hadir untuk konsol PS1 di tahun 2000. Bersetting di Buddie World, yang dihuni oleh para Buddie. Satu hari, bulan yang disebut Baddie Moon muncul, dan peti-peti berisi senjata berjatuhan dari sana.

     Para Buddie pun mulai terpecah jadi kelompok-kelompok berdasar warna, dan mulai saling berperang demi supremasi kelompok masing-masing. Pemain akan memainkan salah satu Buddie yang harus menghentikan kekacauan, yang ternyata didalangi oleh Baddie bernama Doktor Madasalorrie.
 

     Translasi game ini rencananya dibuat untuk teman-teman yang sedang berpuasa, dan mencari hiburan sebelum saat buka puasa. Meski sayangnya hasilnya tak sesuai keinginan. Beberapa teks tak diterjemahkan karena minim ruang untuk memasukkan teks. Beberapa teks lain yang berupa gambar tak diedit karena pas coba diedit hasilnya malah tampilannya rusak.
 
     Seperti biasa, gunakan aplikasi seperti Delta Patcher (PC) atau UniPatcher (Android) untuk menerapkan patch ke ISO Team Buddies versi USA, khususnya file bin pertama. 

Download
Patch Translasi (MediaFire, RomHackPlaza)

Patch Translasi untuk Team Buddies (PS1) Patch Translasi untuk Team Buddies (PS1) Reviewed by Pi-Man on 7.3.25 Rating: 5

3 komentar

  1. Wah, gim favorit saya. Terima kasih Bang

    BalasHapus
  2. Bang req untuk translasi xenogears ps1 bang

    BalasHapus
  3. Bang mau request silent hill shattered memories psp dong bg

    BalasHapus

Post AD